
Soto Ceker
Resep dan cara memasak soto ceker sederhana ala rumahan yang pedas, segar, dan menggugah selera.
Bahan-bahan
1/2 kg ceker segar
Air secukupnya untuk merebus ceker
2 ruas jari lengkuas, geprek
2 batang serai, geprek
3 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
Garam secukupnya
1 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh lada bubuk
Sedikit minyak untuk menumis
1 1/2 liter air atau secukupnya untuk kuah soto
2 batang daun bawang, iris tipis
2 batang daun seledri kecil, iris tipis
Bahan Bumbu Halus
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 cm jahe
2 ruas jari kunyit
3 butir kemiri
1 sendok teh ketumbar
Bahan Pelengkap Dan Isian Soto
Sambal secukupnya
Irisan jeruk nipis secukupnya
Bawang goreng secukupnya untuk taburan
Irisan sayur kol segar untuk isian soto
Soun rebus secukupnya untuk isian soto
Tauge rebus secukupnya untuk isian
Cara Membuat Soto Ceker
Siapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk memasak soto ceker.
Cuci bersih ceker ayam lalu rebus hingga setengah matang dan berbusa (untuk membuang kotorannya). angkat dan cuci bersih ceker rebus.
Rebus kembali ceker dengan 1 1/2 liter air bersih dalam panci sampai mendidih. sisihkan.
Kemudian panaskan sedikit minyak dalam panci untuk menumis.
Tumis bumbu halus hingga bau harum.
Tambahkan lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk. aduk dan tumis sebentar.
Jika bumbu tumis sudah harum, tuang semua bumbu tumis ke dalam panci yang berisi ceker rebus tadi. aduk rata.
Beri bumbu kaldu bubuk, lada bubuk, garam, dan gula pasir. aduk rata dan masak hingga soto matang dan ceker lunak. jangan lupa cicipi rasanya.
Jika sudah matang, baru tambahkan irisan daun bawang dan daun seledri. aduk rata dan matikan api.
Sisanya, siapkan bahan pelengkap dan isian sotonya.
Siapkan mangkuk saji, tata irisan sayur kol, soun rebus, dan tauge rebus secukupnya.
Tuang kuah soto dan cekernya sekalian.
Taburi dengan bawang goreng dan beri bahan pelengkap yaitu sambal dan perasan jeruk nipis.
Soto ceker segar siap disajikan selagi hangat.
Cerita Dibalik Resep
Soto ceker merupakan salah satu menu makanan berkuah yang segar dan lezat. Soto ceker disajikan dengan kuah kuning yang bening dengan berbagai macam bahan isian sebagai pelengkap. Kalau kalian mau mencoba memasak soto ceker sendiri di rumah, kalian bisa mengikuti resep di atas. Selamat mencoba!!