
Sale Pisang Goreng Tepung Sederhana
Resep dan cara membuat sale pisang goreng tepung ala rumahan yang manis dan renyah.
Bahan-bahan
2 sisir pisang emas, kepok, atau tanduk matang
Nampan bersih untuk menjemur sale
Kain tipis bersih untuk menutupi sale
Minyak goreng secukupnya
Bahan adonan tepung
100 gram tepung terigu serbaguna
50 gram tepung beras
Air secukupnya sampai adonan kental
Cara Membuat Sale Pisang Goreng Tepung Sederhana
Siapkan pisang emas/kepok/tanduk yang sudah matang.
Kupas pisang lalu belah memanjang menjadi 2 bagian. Kalau kalian mau memakai utuhan juga bisa.
Tata semua tiap potongan pisang diatas nampan dan beri jarak.
Tutup pisang dengan kain tipis agar saat dijemur tidak dihinggapi lalat atau hewan lainnya.
Jemur pisang dibawah terik matahari selama beberapa hari sampai pisang benar-benar kering berwarna coklat kehitaman. Biasanya sale pisang sudah jadi selama 2 hari apabila panas terik.
Kemudian buat bahan tepungnya dengan mencampurkan tepung terigu dan tepung beras dalam mangkuk.
Tuang air sedikit demi sedikit sambil aduk adonan hingga tercampur dan kental.
Panaskan banyak minyak dalam wajan untuk menggoreng.
Ambil 1 buah sale pisang dan celupkan ke adonan tepung kemudian langsung goreng. Lakukan proses ini satu persatu sale dan gorneg sampai kering kekuningan. Angkat dan tiriskan.
Sale pisang goreng siap disajikan.
Cerita Dibalik Resep
Sale pisang goreng tepung merupakan sale basah yang dibalut tepung lalu digoreng hingga garing dan renyah. Manisnya pisng sale dipadukan krispi tepung yang membalutnya, membuat sale pisang goreng cocok disajikan cemilan kapanpun. Untuk cara membuatnya, kalian bisa mengikuti resep di atas. Selamat mencoba!!