Oseng Ayam Mercon
Resep dan cara memasak oseng ayam mercon yang super pedas, lezat, dan menggugah selera.
Bahan-bahan
1 kg ayam, potong-potong sesuai selera
2 lembar daun salam
1 batang serai digeprek
2 cm lengkuas digeprek
Garam secukupnya
1/2 sendok teh penyedap rasa
1 sendok teh gula merah
Air secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Bahan Bumbu Kasar
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
10 cabai merah keriting
25 buah cabai rawit merah, pedasnya sesuai selera
3 cm jahe
1 ruas kunyit
1/4 sendok teh ketumbar
1/4 sendok teh merica butir
Langkah-langkah
Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong.
Panaskan minyak dalam wajan untuk menggoreng, goreng ayam sebentar sampai setengah matang. Angkat dan tiriskan.
Setelah itu, sisakan sedikit minyak saja dalam wajan untuk menumis.
Tumis bumbu tumbuk sampai benar-benar harum.
Tambahkan daun salam, lengkuas, dan serai. Tumis sebentar hingga layu.
Masukkan ayam yang sudah digoreng sebentar dan aduk rata.
Tuang sedikit air dan bumbui dengan garam, penyedap rasa, dan gula merah. Aduk rata.
Masak ayam sampai matang, bumbu meresap, dan airnya menyusut serta mengental. Jangan lupa koreksi rasanya sampai pas.
Jika oseng ayam sudah matang, matikan kompor dan taruh oseng ayam ke dalam mangkuk saji.
Oseng ayam mercon siap disajikan sebagai lauk.
Dari sekian banyaknya olahan daging ayam, salah satu menu masakan yang super pedas, bikin nagih, dan sangat menggugah selera adalah oseng ayam mercon. Makanan yang satu ini tentunya cocok buat kalian para pecinta pedas. Daging ayamnya yang lembut dan bumbunya yang lezat membuat siapa saja yang memakannya pasti akan ketagihan.
Resep dan cara membuat oseng ayam mercon tidaklah terlalu sulit karena bahan yang dibutuhkan bisa didapat dengan mudah. Untuk level kepedasannya, bisa disesuaikan dengan selera. Jangan lupa sajikan oseng ayam mercon dengan nasi putih untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba!!