Resepedia Resepedia
Cemilan Sehat Untuk Anak

Cemilan Sehat Untuk Anak

Setiap orang tua pasti ingin anaknya tumbuh dan berkembang dengan baik. Agar kebutuhan gizi anak terpenuhi, orang tua harus memperhatikan asupan makanan dan cemilan sehat untuk anak. Jika nutrisi dan gizi terpenuhi, maka akan membantu pertumbuhan otak dan fisik anak.

Cemilan Sehat Untuk Anak

Agar tumbuh kembang anak sempurna, usahakan jangan sembarangan memberi cemilan tapi berilah cemilan yang sehat untuk anak. Terkadang ada anak yang rewel atau susah saat makan. Untuk menyiasati hal ini, buatlah cemilan dengan tampilan lucu dan menarik.

Cemilan Sehat Untuk Anak
Cemilan Sehat Untuk Anak

Lalu cemilan apa sajakah yang sehat dan cocok untuk anak? Nah langsung aja nih guys, berikut ini adalah cemilan sehat untuk anak versi resepedia.

1. Pancake Kentang

Anak kecil memang gampang bosan makan dengan satu jenis makanan saja. Jika anak sudah mulai bosan memakan olahan kentang yang itu-itu saja, kamu bisa mencoba membuatnya menjadi olahan baru yaitu pancake kentang. Selain bergizi, rasanya juga dijamin enak.

2. Puding Coklat

Hampir semua anak suka makan makanan yang manis apalagi cokelat. Nah salah satu cemilan sehat dan enak untuk anak yaitu puding coklat. Selain cara membuatnya yang mudah, rasanya dijamin lezat. Puding juga mengandung nutrisi dan serat.

3. Bola-Bola Sayur

Sebagian besar anak-anak memang paling susah kalau disuruh makan sayuran. Agar anak mau memakan sayur, kamu bisa berkreasi membuat sayur menjadi bola-bola sayur.

Untuk membuat bola-boka sayur, kamu memerlukan potongan sayuran sesuai selera, daging ayam, tepung terigu, susu cair, garam, dan lada secukunya. Aduk semua bahan kemudian digoreng bulat-bulat sampai matang.

4. Nugget Pisang

Kalau bosan dengan pisang goreng biasa, kamu bisa mencoba membuat nugget pisang untuk si kecil. Cara membuatnya nugget pisang juga sangat mudah. Kamu hanya perlu menghaluskan pisang dan campur dengan tepung terigu dan gula.

Kemudian masukkan ke dalam cetakan dan kukus sampai matang. Potong-potong adonan lalu balut dengan tepung panir. Goreng nugget pisang sampai matang dan jangan lupa beri topping cokelat dan strawberry agar lebih nikmat.

5. Roti Gulung Sayuran Keju

Cara lain agar anak mau memakan sayuran, kamu bisa membuat cemilan roti gulung sayuran keju. Selain mengenyangkan, cemilan sehat untuk anak yang satu ini juga bergizi.

Untuk membuat roti gulung sayuran keju, kamu perlu roti tawar, tepung panir, telur dikocok lepas untuk baluran. Sedangkan untuk bahan isiannya gunakan berbagai jenis sayuran yang telah dimasak dan jangan lupa beri keju agar si kecil suka.

6. Macaroni and Cheese

Cemilan untuk anak selanjutnya yaitu macaroni and cheese. Sebenarnya tidak hanya anak kecil saja, orang dewasa pun pati suka makan mac and cheese. Cemilan yang satu ini menggunakan 3 jenis keju yang dicampur dengan makaroni, susu, dan mentega.

Kesimpulan

Nah itulah beberapa cemilan sehat untuk anak yang lezat versi resepedia. Agar anak mau makan makanan sehat, jangan lupa ya buat tampilan cemilan yang menarik dan lucu.

Mucti Intan Sari Mucti Intan Sari @muctiintan
Berpengalaman dalam bidang Tata Boga dan Content Creator sejak 2017. Hobi memasak berbagai macam kuliner dan aktif sebagai koki rumahan. Senang membuat kreasi masakan mulai dari masakan daerah hingga mancanegara.

RESEP YANG MUNGKIN KAMU SUKA

Es Lumut
35 menit
5
Cireng Isi Ayam Pedas
65 menit
5
Agar Agar Santan
25 menit
5
Seblak Kuah
25 menit
5
Soto Ayam Bening
75 menit
5
Oseng Tempe Lombok Ijo
30 menit
5
Tumis Rebung
60 menit
5
Lihat Semua
Login
Reset Password
Dengan mengunjungi situs ini Anda menyetujui Syarat dan Ketentuan serta Kebijakan Privasi dari kami.
Daftar
Reset Password